Thursday, January 25, 2018

NEW R6



akhirnya penantian para fans Yamaha berakhir setelah hari ini Yamaha merilis new YZF R6 di AIMExpo Orlando, Florida. Update total khususnya body yang kini meminjam desain new R1 termasuk bagian congor aka moncong air intake layaknya Motogp machine M1. New R6 ini bisa dikatakan sebagai evolusi bukan revolusi karena basis sasis serta konfigurasi mesin masih tetap sama….



Update sendiri menjamah bagian body dan tebeng dengan intake identik M1 dikombinasikan lampu LED new R1. Update juga termasuk revisi paket suspensi, ABS, riding mode via ride-by-wire, traction control, serta optional quickshifter. Yamaha mengatakan, desain baru ini meningkatkan aerodinamika dan terbaik yang pernah ada dikategori Supersport. Mereka juga menurunkan bobot hingga 8 % dibanding versi sebelumnya. Hanya itu??….
tidak. Jadi walau sasis identik…pabrikan garputala meningkatkan kemampuan handling dengan membekali suspensi yang lebih besar. Menggunakan KYB….ukuran tabung kini makin gemuk yakni 43mm dari sebelumnya 41mm. Tidak hanya itu. Monoshock belakang juga fully adjustable (tetap disuplai KYB). Yang menarik cak…tanki kini lebih ringan 1,8 kg ful aluminium yang dikombinasikan sasis casting magnesium subframe sama seperti R1

0 comments:

Post a Comment